Bulutangkis merupakan salah satu cabang olahraga yang sangat populer di Indonesia, bahkan di dunia. Olahraga ini digemari oleh berbagai kalangan usia, dari anak-anak hingga orang dewasa. Hal ini dikarenakan bulutangkis mudah dipelajari dan dimainkan, serta memiliki banyak manfaat bagi kesehatan jasmani dan rohani. Melihat tingginya minat masyarakat terhadap bulutangkis, banyak sekolah yang menyediakan ekstrakurikuler bulutangkis. Ekstrakurikuler bulutangkis memberikan wadah bagi siswa yang memiliki minat dan bakat di bidang bulutangkis untuk mengembangkan kemampuan mereka. Dalam ekskul ini, siswa akan mendapatkan pelatihan dan bimbingan dari pelatih yang berpengalaman, sehingga mereka dapat meningkatkan teknik dan strategi bermain bulutangkis mereka.
VISI
Mengembangkan minat dan bakat siswa dalam cabang olahraga bulutangkis. Menjadi cabang olahraga unggulan di sekolah. Membina dan menggalang rasa persaudaraan, sportivitas, dan kesatuan siswa SMAN 4 Sidoarjo.
MISI
Mewadahi siswa yang memiliki minat dan bakat dalam olahraga bulutangkis. Mengembangkan keterampilan teknis dan taktis dalam permainan bulutangkis. Mempersiapkan siswa secara fisik dan mental untuk menghadapi event-event olahraga.
MANFAAT
- Menjadi wadah agar siswa yang minat dan berbakat di bidang olahraga bulutangkis dapat tersalurkan.
- Memperluas jaringan pertemanan.
- Meningkatkan sikap sportivitas, disiplin, kerja keras siswa.